skip to main |
skip to sidebar
Diposkan oleh
Unknown
Label:
serba-serbi
Setiap memasuki awal Ramadhan, selalu diramaikan dengan istilah Hilal.
Tapi mungkin tak semua orang tahu tentang arti kata hilal ini. Hilal
adalah bulan sabit muda pertama yang dapat dilihat setelah terjadinya
konjungsi (ijtimak, bulan baru) pada arah dekat matahari terbenam yang
menjadi acuan permulaan bulan dalam kalender Islam.
Biasanya
hilal diamati pada hari ke-29 dari bulan Islam untuk menentukan apakah
hari berikutnya sudah terjadi pergantian bulan atau belum. Hilal juga
merupakan bagian dari fase-fase bulan. Seperti diketahui, dalam kalender
Hijriyah, sebuah hari diawali sejak terbenamnya matahari waktu
setempat, bukan saat tengah malam. Sementara penentuan awal bulan
(kalender) tergantung pada penampakan (visibilitas) bulan. Karena itu,
satu bulan kalender Hijriyah dapat berumur 29 atau 30 hari.
Para ulama bersepakat bahwa bulan dalam Islam hanya 29 atau 30 hari,
dan mereka juga bersepakat bahwa dalam penentuan bulan-bulan hijriah
hanya digunakan salah satu dari dua cara: Rukyat (melihat) Hilal bulan
berikutnya atau menggenapkan bulan sebelumnya menjadi 30 hari jika Hilal
tidak terlihat.
0 komentar
Post a Comment